BANGKA, FAKTABERITA — Warga Desa Pemali, Kecamatan Pemali, Kabupaten Bangka antusias mendapatkan layanan kesehatan gratis melalui program Mobil Sehat PT Timah Tbk yang digelar di Gedung Desa Pemali, Selasa (23/5/2023).
Mobil Sehat PT Timah Tbk kembali bergerilya dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Melalui Mobil Sehat ini, PT Timah Tbk berupaya mendekatkan layanan kesehatan kepada masyarakat.
Kepala Desa Pemali Abdul Haziz Hasyim mengaku sangat senang Mobil Sehat PT Timah Tbk bisa berkunjung ke desa mereka. Pasalnya, layanan kesehatan ini sangat membantu warganya.
“Warga sangat antusias datang berobat karena banyak yang datang, mereka sudah datang sejak pukul sembilan,” katanya.
Ia berharap Mobil Sehat PT Timah Tbk dapat kembali ke desanya untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
“Terima kasih kepada PT Timah Tbk telah menghadirkan Mobil Sehat di Desa kami. Mudah-mudahan nanti bisa hadir lagi, karena sekarang sinergi ini bisa terus berlanjut dan masyarakat bisa merasakan manfaatnya,” ujarnya.